Senin, 01 Maret 2010

Tugas JArkom 1


Fadilla Agrivian Khrisnanto

111070172

TT-31-03


Untuk network komputer yang menggunakan dua buah switch dengan menggunakan dua buah kabel jaringan sebagai penghubung antar switch. Maka hal ini akan menyebabkan terjadinya Looping dalam jaringan tersebut ketika salah satu komputer ingin melakukan pengiriman data ke komputer client yang lain. Dikarenakan karena dalam hal ini switch bekerja berdasarkan MAC Address. Jika tidak menemukan MAC Address yang sesuai maka tugas switch tersebut mencari terus sampai ketemu.

Sebagai contoh kasus: misalnya komputer client A ingin mengirim data ke komputer client B, tetapi komputer client B dalam kondisi tidak menyala ( dalam kasus ini komputer client B dalam kondisi mati ). Maka ketika data yang dikirimkan dari komputer A sudah sampai di switch B maka switch B akan melihat MAC Address dari data yang dikirimkan tersebut. Setelah itu data tersebut dikirimkan ke switch C. Ketika switch C sudah menerima data tersebut, maka switch C akan mencari MAC Address yang cocok dengan data yang dikirimkan tersebut. Karena dalam hal ini kondisi komputer tujuan ( komputer B ) dalam kondisi mati, maka switch C tidak dapat menemukan MAC Address yang cocok dengan data yang dikirimkan tersebut.

Hal ini menyebabkan switch C mengirim data kembali ke switch B lewat kabel jaringan. Setelah data sampai di switch B, switch B akan mencari MAC Address yang cocok, dalam kasus ini tentu saja switch B tidak menemukan MAC Address yang cocok, lalu switch B akan mengirimkan data tersebut ke switch C, beginilah kondisi seterusnya karena komputer B sedang dalam keadaan mati. Maka akan terjadi Looping antara switch B dan switch C.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar